Banda Aceh ( Aceh dalam berita ) 2-9- 2024 BSI Aceh meluncurkan flyer informasi lokasi layanan e-channel BSI untuk Pekan Olahraga Nasional yang diselenggarakan di Aceh. Flyer ini dirancang untuk memberikan panduan lengkap kepada para atlet dan pengunjung tentang layanan perbankan BSI Aceh serta informasi berharga mengenai destinasi wisata dan kuliner di seluruh Aceh.
Flyer Lokasi Layanan E- Channel BSI ini hadir sebagai solusi praktis bagi atlet dan pengunjung yang mencari informasi terkini mengenai layanan perbankan syariah yang tersedia selama acara PON.
Flyer ini mencakup informasi mengenai cabang dan ATM BSI di seluruh Aceh, serta layanan unggulan yang bisa dimanfaatkan selama berada di Aceh.
Tidak hanya itu, flyer ini juga menyediakan panduan lengkap mengenai lokasi-lokasi wisata menarik dan kuliner terkenal di Aceh. Mulai dari destinasi sejarah, hingga kuliner khas Aceh yang menggugah selera. Flyer ini bertujuan untuk memperkaya pengalaman para peserta PON dan pengunjung dengan informasi yang berguna dan terkini.
Peluncuran flyer informasi khusus ini merupakan wujud komitmen kami untuk mendukung keberhasilan PON dan memberikan pelayanan terbaik kepada para atlet dan pengunjung.
Kami berharap flyer ini akan membantu mereka untuk lebih mudah mengakses layanan perbankan kami serta menjelajahi keindahan dan kekayaan budaya Aceh, sebut Wachjono, RCEO BSI Aceh.
Flyer ini tersedia di berbagai lokasi strategis selama acara PON untuk memastikan informasi ini dapat dijangkau oleh semua pihak yang membutuhkan.
Dengan peluncuran flyer ini, BSI berharap dapat meningkatkan kenyamanan dan kepuasan para atlet dan pengunjung PON serta mempromosikan Aceh sebagai destinasi wisata yang menarik.
Flyer ini sangat informatif, BSI jadi tahu dimana saja lokasi-lokasi ATM dan layanan digital BSI yang terdekat dengan venue tempat kami bertanding.
Jadi kami tidak perlu khawatir lagi terkait dengan transaksi keuangan selama di Aceh.” Ujar salah satu atlet yang berpartisipasi dalam PON XXI.
BSI Aceh berkomitmen untuk menyediakan layanan perbankan berbasis prinsip syariah yang aman, transparan, dan berorientasi pada kepuasan pelanggan. Dengan jaringan cabang dan ATM yang luas serta berbagai produk dan layanan unggulan. BSI terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat dan ekonomi Indonesia. BSI sahabat finansial, sahabat sosial dan sahabat spiritual.